Hemat pangkal kaya, muda menabung tua beruntung. Begitulah kata peribahasa yang mengajarkan manusia untuk gemar menyisihkan sebagian pendapatan untuk simpanan di masa yang akan datang. Banyak yang bisa dilakukan untuk menyimpan uang misalnya dengan membuka rekening di bank atau menyimpan uang di brankas. Namun selain kedua media tersebut ada juga cara lain yaitu menabung di celengan. Cara ini memang sedikit kuno tapi ini terbukti ampuh untuk mengajarkan anak-anak agar mengerti tentang pentingnya menabung. Nah, pada kesempatan kali ini saya akan memberikan saran bagaimana cara memilih celengan yang tepat agar menabung lebih efektif dan menyenangkan.
Pilihlah celengan yang bentuknya sangat menarik dan lucu atau menurut istilah sekarang yang paling unyu-unyu. Ini bertujuan agar si penabung tidak tega untuk mencungkilnya ketika terdesak.
Pilih celengan dari bahan yang kuat misalnya besi atau seng. Jika bentuk menarik masih bisa mengoyahkan hati untuk mengambil uang di celengan maka bahan yang kuat bisa jadi pertahanan terakhir agar tidak mudah dihancurkan.
Pilih celengan dengan volume yang cukup besar agar ketika kita mengangkat dan terasa masih ringan maka akan muncul semangat yang besar untuk memenuhinya.
Pisahkan antara celengan uang koin dan kertas ini dimaksudkan agar uang tidak rusak.
Sedikit tambahan, tempelkan kata-kata penyemangat di celengan untuk memotivasi diri agar terus menabung. Contoh “ celengan masa depan ferrari you’ll be my own” atau “tabungan keliling dunia".
Atau tuliskan beberapa mantra ajaib seperti gambar di samping agar celengan bebas maling, tuyul, pocong dan makhluk halus lainnya.
Selamat menabung!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
komentar kamu sangat berarti buat blog ini